• Home
  • About
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Sitemap
  • My Blog
facebook twitter instagram Email

Yo Ayo Project

Siapa yang suka nonton film? Toss dulu lah kita! Btw, tahukah kamu bahwa bioskop pertama di Indonesia itu adalah bioskop Talbot yang lokasinya di daerah Tanah Abang pada tahun 1900. Saat itu, bioskop hanya memutarkan film bisu, tanpa dialog dan tanpa suara/musik. Kebayang gak sih? 😅

Pada masa itu, tidak semua orang bisa menonton film bioskop. Bayangin aja, harga tiketnya saat itu sekitar 2,5 gulden atau setara dengan 10 kg beras! Alhasil, bioskop pertama tersebut saat belum memiliki lokasi permanen akan berpindah-pindah tempat berkeliling kota. Umumnya, penonton bioskop pada masa itu merupakan kaum bangsawan saja. Uniknya, bioskop Talbot ini menginspirasi konsep bioskop misbar alias gerimis bubar untuk kalangan menengah ke bawah.

Kini, bioskop sudah menjamur dan ada dimana-mana di seluruh penjuru tanah air. Bahkan, pasca pandemi bioskop kembali diserbu penonton yang merindukan momen nonton film di bioskop. Walaupun kini sudah banyak aplikasi untuk menonton film, nyatanya sensasi menonton film di bioskop masih tetap dicari oleh sebagian besar orang.
Gak sabar nungguin aplikasi Re:Bora di launching

Cara Baru Nonton Film Lewat Re:Bora

Ada kabar gembira nih buat para pecinta film, karena sebentar lagi akan dirilis aplikasi Re:Bora yang nantinya bisa diunduh melalui Playstore maupun Appstore, yaitu aplikasi reservasi film di bioskop. Nah, sambil menanti aplikasinya diluncurkan, kita sudah bisa subscribe dulu loh melalui laman https:re-bora.com.

Aplikasi #ReBora #ClassicMovieReservationApplication ini tersedia dalam 3 pilihan bahasa, yaitu Indonesia, Inggris dan Korea. Boleh lah nih buat ngetes kemahiran bahasa kamu. Atau yang lagi belajar bahasa Korea, bisa nih pilih bahasa Korea, praktekin dong hasil perbendaharaan katamu dari marathon nonton drama korea 😍

Fitur paling keren di aplikasi Re:Bora tuh menurutku adalah layanan dimana kita bisa memilih film-film lama yang kamu kangenin dan pengen kamu tonton lagi loh. Cukup reservasi melalui Re:Bora, pilih filmnya, bioskop terdekat dan jam pemutaran filmnya. Keren banget kan?
Fitur layanan aplikasi Re:Bora

5 Film Terbaik Versiku

Pas tahu kalau aplikasi Re:Bora bisa ngasih layanan untuk nonton film favorit kita yang sudah gak tayang lagi di bioskop, otak aku langsung travelling dong nostalgia sama beberapa film terbaik sepanjang masa versiku.

Nah, selain itu ada nih fitur dari aplikasi Re:Bora dimana kita bisa membuat acara nonton bareng alias nobar bersama teman-teman atau komunitasmu. Jadi, ada fitur iklan untuk penayangan film pilihan kita buat acara nobar dan tinggal undang teman-teman untuk konfirmasi dan datang ke bioskop pilihan sesuai jam tayangnya.

Titanic (1997)
Ayo, siapa yang gak tahu film tentang kapal pesiar mewah yang akhirnya kandas dan tenggelam di dasar lautan Atlantik. Banyak banget adegan ikonik dari film Titanic yang seru untuk kita tonton ulang bareng squad kamu. Or bisa jadi acara reunian unik nih sama teman-teman semasa sekolah or kuliah dulu. Seru kan kita kembali menikmati kisah cinta Rose (Kate Winslet) dan Jack (Leonardo DiCaprio) di kapal Titanic.

Ada Apa Dengan Cinta (2002)
Apakah kamu termasuk yang baper sama sikap Rangga (Nicholas Saputra) yang cool dan cuek seperti Cinta (Dian Sastro)? Nah, nonton film Ada Apa Dengan Cinta bisa jadi nostalgia masa-masa berseragam putih abu-abu nih. Mungkin ada yang masih ingat kisah cinta monyetnya sama gebetan yang karakternya ngeselin tapi bikin penasaran kaya Rangga?

Parasite (2019)
Film korea yang hits pada masanya, bercerita tentang kesenjangan sosial antara keluarga kaya dan miskin dengan balutan genre psychological thriller. Berawal dari Ki Woo yang bekerja di rumah keluarga Park yang kaya raya dan menjalankan intrik hingga satu demi satu anggota keluarganya bisa masuk dan bekerja di sana. Namun, lama kelamaan keluarga Ki Woo pun menjadi parasit bagi keluarga Park.

A Beautiful Mind (2001)
Berkisah tentang ahli matematika yang berjuang dengan skizofrenia akut yang membuatnya berhalusinasi. Tidak hanya membahayakan dirinya sendiri, John Nash pun mulai menyakiti keluarganya tanpa disadarinya. Film ini mengangkat tema kesehatan mental yang dibalut dengan drama dari akting para pemainnya yaitu Russell Crowe dan Jennifer Connelly.

Hacksaw Ridge (2016)
Last but not least, film bergenre perang ini merupakan film perang yang cukup berkesan dan punya pesan moral yang kuat. Berkisah tentang seorang tentara Desmond Dos (Andrew Garfield) bercerita tentang perjuangan seorang tentara yang menjadi pahlawan dalam perang dunia II. Ia bertugas sebagai petugas medis dalam perang, namun karena punya keyakinan kuat yang tidak membolehkannya untuk membunuh maka ia menolak untuk membawa senjata selama berada di medan peperangan. Namun, tekad kuatnya saat pasukannya terpojok berhasil membuatnya bisa menyelamatkan banyak nyawa.
Bisa bikin reservasi nonton film lama di bioskop
So, tunggu apalagi segera subscribe yuk di https:re-bora.com untuk mendapatkan informasi tanggal rilis aplikasi Re:Bora agar kita bisa menikmati berbagai #LifeMovie #Masterpiece pilihan kita sendiri. Mau nonton film apa nih sama squad kamu? #REVU_ID
Share
Tweet
Pin
Share
21 Comments

Kalo sudah hujan, ada satu hal yang paling bikin aku worry selain banjir. Hehe, aku tuh paling worry kalo pakaian yang habis dicuci tuh bau apek or bau gak kering gitu. Apalagi kalo ternyata baru ngeh-nya ada semilir-semilir bau itu pas lagi ada kegiatan di luar rumah. Mendadak auto insecure aku tuh!

Biasanya sih aku tuh tipe orang yang suka wangi semerbak gitu kalo mau ketemu orang, meeting or ada aktivitas di luar rumah. Biasanya tuh aku suka 'mandi parfum', tapi kan ya lama-lama berat di dompet kalo harus sering beli parfum. Makanya aku tuh suka hunting dan bahagia banget kalo nemu pewangi pakaian yang wanginya tahan lama.

Tips Memilih Pewangi Pakaian 

Aku termasuk orang yang picky banget dalam memilih pewangi pakaian. Gak suka yang terlalu wangi bunga-bungaan, lebih pilih yang aromanya segar dan ringan. Nah, biasanya ada beberapa kriteria nih yang jadi pertimbanganku untuk memilih pewangi pakaian terbaik, yaitu;

Pilih aroma yang menyegarkan
Berhubung nuansa musim panas sudah terasa, pilihlah aroma yang memberikan efek menyegarkan. Indonesia dan Korea ternyata punya satu aroma buah yang seringkali dijadikan wewangian untuk berbagai produk, yaitu Strawberry. Korean Strawberry merupakan aroma favorit yang seringkali digunakan oleh berbagai produk asal Korea.

molto-korean-strawberry
Molto Korean Strawberry

Pilih yang wanginya tahan lama
Salah satu pertimbangan saat memilih pewangi pakaian keluarga, saya biasanya pilih yang wanginya tahan lama. Terutama ampuh menghilangkan aneka bau yang mengganggu, mulai dari bau apek, bau amis, bau asap, bau bawang, bau polusi, bau keringat dan bau badan yang seringkali menempel di pakaian.

Pilih yang melembutkan pakaian
Saya biasanya akan memilih pewangi pakaian yang juga berfungsi sebagai pelembut pakaian sehingga serat-serat kain tetap terjaga kelembutannya. Karena paling sebel kalo pakaian berubah jadi kasar seratnya gara-gara salah pilih sabun cuci dan pewangi pakaian.

Harga ramah di kantong dan mudah dicari 
Nah ini tips pamungkasnya nih, pastinya untuk menjaga keseimbangan keuangan bulanan, pertimbangan harga jadi salah satu pertimbangan wajib saat memilih pewangi pakaian keluarga. Dan yang pasti produknya harus mudah dicari dimana-mana.

Molto Korean Strawberry, Pewangi Pakaian Favoritku

Nah, dari kriteria-kriteria diatas, semuanya ada dong di pewangi pakaian korea favoritku, yaitu Molto Korean Strawberry yang ampuh menghilangkan 7 jenis bau dan terbukti 7x lebih wangi dibandingkan varian Molto lainnya. Wangi Molto Korean Strawberry #WanginyaBikinJatuhCinta

Pewangi sekaligus pelembut pakaian keluarga ini tersedia dalam kemasan pouch 680 ml dengan harga Rp16.900. Dompet aman ya buibu 😍 Oh ya, lagi ada promo juga loh untuk kemasan sachet 9 ml seharga Rp500 aja, beli 12 gratis 1!

Wanginya juga tahan lama seharian loh, jadi no worries kalo tiba-tiba hujan, pakaian kita gak akan jadi bau gak kering gitu Moms. Lumayan jadi irit pakai parfum kalo harus ke kantor hehehe.

Pewangi pakaian korea ini tersedia di supermarket terdekat ya Moms, atau buat yang mau belanja online bisa cek di e-commerce kesayangan (Tokopedia or JD.ID). Untuk para moms, yuk follow akun instagram @moltoindonesia untuk info produk selengkapnya dan promo terkini.
Lengkapi stok Korean Strawberry Series di rumah yuk, Mom!

Unilever juga meluncurkan rangkaian produk Korean Strawberry Series untuk melengkapi Molto Korean Strawberry. Asli ini sih jadi favorit aku di rumah sekarang, pasti bakalan masuk keranjang belanja bulanan dong.

Rinso Bubuk Korean Strawberry
Pasangan pas Molto Korean Strawberry nih, jadi cuci bajunya pakai Rinso Korean Strawberry. Cukup 1 kali kucek, noda membandel pun hilang. Selain itu, bisa menjaga warna pakaian tetap cemerlang serta efektif membunuh bakteri dan virus hingga 99,99%. Terus, yang paling penting buat buibu, Rinso Korean Strawberry ini gak panas di tangan loh!

Sunlight Korean Strawberry
Setelah urusan cuci mencuci beres, ini dia nih andalan baru buat urusan dapur. Sunlight Korean Strawberry ini ampuh membersihkan noda lemak membandel di piring dan berbagai peralatan masak. Pokoknya untuk urusan bersih bersinar di dapur memang Sunlight juaranya kan ya buibu?

Superpell Korean Strawberry
Satu lagi nih yang meringankan pekerjaan rumah tangga, yaitu Superpell Korean Strawberry dengan keharuman yang menyegarkan dan tahan lama hingga 8 jam. Selain itu, Superpell Korean Strawberry menggunakan teknologi power clean yang mampu membersihkan lantai rumah dari debu, noda, bakteri dan kuman.

Nah, kalo urusan pekerjaan rumah tangga sudah beres, kan kita jadi bisa punya me time buat nonton drakor ya buibu. Apalagi di rumah sudah semerbak bertebaran aroma Korean Strawberry, saatnya kita menghalu bersama oppa-oppa di dalam drama korea kesayangan. Btw, nonton drakor apa ya yang seru?
Share
Tweet
Pin
Share
22 Comments
Tren pesta outdoor semakin digandrungi terutama di masa pandemi ini. Kita tentunya merasa lebih aman dan nyaman saat menghadiri atau mengadakan pesta outdoor. Areanya lebih luas, dekorasinya lebih bebas dan tentunya sirkulasi udara yang lebih leluasa dibandingkan acara di dalam ruangan/gedung.

Gak hanya untuk acara wedding, tema pesta outdoor juga cocok diterapkan untuk beberapa momen seperti pesta ulang tahun, baby shower, pesta lamaran, atau acara family gathering. Outdoor party memungkinkan kita lebih kreatif dalam dekorasi dan ide acaranya loh!
alasan-memilih-outdoor-party
Alasan outdoor party lebih disukai jaman now

Ide Pesta Outdoor Seru

Karena diadakan di luar ruangan, kita bisa memilih taman, area kolam renang, atau rooftop sebagai tempat outdoor party. Kamu yang memiliki area pekarangan yang luas bisa banget untuk melangsungkan pesta dengan berbagai konsep yang unik. Atau kalau tidak punya area yang luas, sekarang juga sudah banyak loh spot area outdoor yang disewakan untuk berbagai keperluan acara.

Back to Prom
Buat yang mau mengadakan acara reunian, konsep back to prom ini menarik loh. Jadi, kita menggunakan tema nostalgia jaman sekolah dulu. Misalnya wajib memakai kostum ala anak sekolah serta hiburan live band yang menampilkan lagu-lagu semasa sekolah.

Mexican Fiesta
Nuansa latin Meksiko yang kental pasti bakal jadi seru nih, acaranya lebih baik diadakan sore menuju malam, dengan gemerlap lampu dan alunan musik khas Mariachi. Jangan lupa kudapan khas Mexico ya!

Garden Party
Manfaatkan ambience venue yang dikelilingi tanaman dan bunga-bunga, gunakan warna-warna earthy tone dan ornamen serba kayu hingga ke detail peralatan makan yang serba kayu. Simple tapi tetap elegan.

Game Night
Konsep ini seru nih untuk acara reunian atau family gathering, kita bisa menyediakan berbagai board game seru seperti monopoli, uno, twister dan sebagainya. Bisa juga loh meminta para undangan untuk memakai kostum sesuai tokoh di game favoritnya. Seru ya?

Picnic Party
Tema pesta yang satu ini gak kalah seru nih, kita bisa mingle bersama para tamu undangan dan menikmati makanan sembari piknik ala-ala. Bisa juga nih kita sediakan layar tancap untuk memutarkan video acara atau maybe nobar film seru juga tuh.
Kalo sudah kumpul sama bestie, party jadi lebih hype!

Serunya Pesta Outdoor dengan White Bounce House

Selain makanan yang enak dan musik yang pas, dekorasi pesta outdoor juga menjadi salah satu yang membuat pesta semakin semarak. Apalagi kalau dekorasinya bisa jadi spot interaktif dan hiburan untuk para tamu undangan. Dijamin bakalan jadi moment yang gak terlupakan!

Nah, kenalin nih White Bounce House yang bakalan bikin pesta outdoormu makin seru! Ini bisa jadi dekorasi unik sekaligus juga area entertainment yang asik gak hanya untuk anak-anak tapi juga untuk dewasa loh. 

Buat inspirasi ide, kita bisa loh bikin game-game seru yang pastinya bakalan menarik perhatian para tamu undangan. Misalnya bikin game battle di dalam area bounce housenya. Kebayang kan pasti kocak dan pastinya heboh nih!

Kamu bisa juga nih, bikin dance challenge di area bounce house yang pastinya challenging. Atau bisa juga loh jadi area photobooth yang unik, tinggal sediain aja deh properti foto yang lucu-lucu sesuai tema pesta outdoornya. 

Ide dekorasi White Bounce House untuk pesta outdoor ulang tahun anak
Di online memang banyak sih disewa dan dijual, tapi agak ngeri-ngeri sedap ya sama kualitasnya. Nah, biar bisa dipakai berulang untuk berbagai moment pesta, kita bisa beli via web inflatable-zone. Yang menariknya, lagi banyak diskon loh plus yang hebatnya gratis ongkir untuk pengiriman ke negara manapun termasuk ke Indonesia.

No worries, White Bounce House ini tuh kualitasnya gak perlu diragukan lagi loh, apalagi ada garansi uang kembali jika barang yang diterima tidak sesuai atau ada kerusakan. Cuma trusted seller/supplier sih menurutku yang berani memberikan jaminan seperti ini.

Lihat deh, kaya produk white bounce house with slide for wedding ini, cakep banget yaa, plus ada perosotannya bisa jadi gimmick seru nih or buat spot bermain untuk anak-anak. Btw, sini aku kasih tau satu rahasia lagi, web inflatable-zone sebagai seller/supplier yang menjual produk white bounce house tuh memiliki rating A+ loh. 
White bounce house with slide for wedding
Inflatable zone ternyata sudah berpengalaman selama 11 tahun memproduksi dan memasarkan rumah balon atau istana balon maupun jenis balon lainnya. Serta memiliki pelanggan yang berasal dari berbagai belahan dunia mulai dari Amerika, Eropa, dan Asia.

Untuk acara ulang tahun anak, kita bisa nih beli small white bounce house mulai dari ukuran 2.5x2.5m /8x8ft. Menggunakan bahan dari material PVC yaitu nilon dan vinil dengan intensitas hingga 1000D, Inflatable zone sangat mengutamakan kualitas produk yang berkaitan erat dengan keamanan dan kenyamanan pelanggannya. Perekat yang digunakan pun diimport langsung dari Korea Selatan loh, konon sih katanya perekat dari negaranya oppa-oppa ganteng itu digadang-gadang paling kuat di dunia.

So, sudah ada ide mau bikin pesta outdoor seru apa nih pakai white bounce house? 
Share
Tweet
Pin
Share
15 Comments
Kolintang merupakan alat musik tradisional khas Minahasa Sulawesi Utara berupa bilah-bilah kayu yang bisa menghasilkan alunan nada yang indah. Kayu yang dipakai untuk membuat Kolintang adalah kayu lokal yang ringan namun kuat seperti kayu Telur (Alstonia sp), kayu Wenuang (Octomeles Sumatrana Miq), kayu Cempaka (Elmerrillia Tsiampaca), kayu Waru (Hibiscus Tiliaceus), dan sejenisnya yang mempunyai konstruksi serat paralel.

Dimainkan secara ansambel, Kolintang biasanya ditampilkan untuk mengiringi tarian tradisional, acara adat dan keagamaan maupun penyambutan tamu. Pada tahun 2013, alat musik kolintang dari suku Minahasa Sulawesi utara diakui sebagai warisan budaya tak benda Indonesia oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia. Saat ini, Indonesia masih memperjuangkan status Kolintang agar diakui oleh UNESCO.
Alat musik Kolintang khas Minahasa (sumber: indonesiakaya)

Cerita Legenda Asal Muasal Kolintang

Pada zaman dahulu kala, ada sebuah desa yang indah bernama To Un Rano yang sekarang dikenal dengan nama Tondano. Di desa itu, hiduplah seorang gadis yang kecantikannya tersohor ke seluruh pelosok desa. Banyak sekali pemuda jatuh hati kepadanya. Sang gadis, Lintang namanya, terkenal pandai menyanyi dan suaranya pun nyaring serta merdu.

Suatu hari, sebuah pesta muda-mudi diselenggarakan di To Un Rano. Makasiga, seorang pemuda gagah dan tampan, yang memiliki keahlian di bidang ukir-ukiran turut menghadiri acara tersebut. Singkat cerita, Makasiga jatuh hati pada pandangan pertama kepada Lintang.

Untuk menunjukkan keseriusannya Makasiga pun segera meminang Lintang, yang diterima dengan satu syarat yaitu Makasiga harus mencari alat musik yang bunyinya lebih merdu dari seruling emas. Sebagai seorang pengukir handal, Makasiga pun menerima tantangan dari Lintang sekaligus untuk membuktikan cintanya.

Makasiga pun segera berkelana keluar-masuk hutan untuk mencari alat musik yang diinginkan Lintang. Pada suatu hari, dia membelah-belah kayu untuk kemudian dijemurnya. Setelah kering, belahan kayu itu diambil satu persatu dan dilemparkannya ke tempat lain. Saat itulah terdengar bunyi-bunyian yang amat nyaring dan merdu. Makasiga senang bukan kepalang. Ini dia yang dicari-cari pujaan hatinya!

Itulah cerita legenda asal muasal alat musik tradisional kebanggaan suku Minahasa yang biasanya disebut dengan Kawanua. Wah, istilah apa ya ini? Yuk kita bahas lagi...
Sambutan Ketua Panitia Acara Natal Kunci Taon Kawanua 2021

Mengenal Kerukunan Keluarga Kawanua

Dalam bahasa Minahasa, Kawanua sering diartikan sebagai penduduk negeri atau wanua-wanua yang bersatu menjadi "Mina-Esa" (Orang Minahasa). Kata Kawanua berasal dari bahasa Melayu Tua (Proto Melayu), yang bisa diartikan sebagai wilayah pemukiman. Hal ini bisa disimpulkan seperti itu karena beberapa ribu tahun yang lalu, bangsa Melayu tua telah tersebar di seluruh wilayah Asia Tenggara hingga ke Kepulauan Pasifik. 

Kawanua dalam terjemahan bebas dari bahasa Minahasa bisa juga diartikan sebagai teman sekampung. Istilah ini sering dipakai orang Minahasa jika berada di perantauan. Kerukunan Keluarga Kawanua hadir untuk mewadahi orang-orang Minahasa yang merantau baik ke kota atau pulau lain hingga ke negara lain.

Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) didirikan di Jakarta pada 21 Mei 1973 yang memiliki badan hukum sebagai perkumpulan yang akta pendiriannya sudah mendapatkan pengesahan dari Kementerian Hukum dan HAM RI. Visinya adalah untuk mewujudkan dan mengamalkan falsafah leluhur orang Minahasa, yaitu Si Tou Tou Tumou Tou yang maknanya adalah manusia hidup untuk memanusiakan orang lain.

Dibawah kepemimpinan Irjen Pol. (Purn.) Dr. Ronny Franky Sompie, S.H., M.H selaku Ketua Umum Kerukunan Keluarga Kawanua aktif memfasilitasi dan menggelar berbagai kegiatan untuk ajang silaturahmi para Kawanua di berbagai daerah di Indonesia.
Sambutan Ketua Kerukunan Keluarga Kawanua

Musik Kolintang di Acara Natal Kunci Taon Kawanua 2021

Pada Jumat 21 Januari 2022 yang lalu, Kerukunan Keluarga Kawanua menggelar acara Kunci Taon yang merupakan suatu tradisi orang Minahasa untuk menutup berbagai rangkaian ucapan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa (YME) karena telah berhasil melalui tahun lalu. Kegiatan ini tidak hanya dilakukan di tanah Minahasa melainkan juga dilakukan para perantau (Kawanua).

Karena masih dalam suasana pandemi, acara ini pun digelar secara virtual dan luar biasa antusias dan kekompakan para Kawanua di seluruh pelosok Indonesia bahkan hingga ke luar negeri ikut serta menyimak acara ini. Tema yang diangkat dalam perayaan Kunci Taon Kawanua 2021 ini adalah “Kasih Kristus Menggerakkan Persaudaraan Kawanua”.

Walau hanya dipersiapkan hanya dalam kurun waktu 12 hari, acara Kunci Taon Kawanua 2021 yang digelar secara virtual dan berlangsung selama 3 jam 30 menit terbilang sukses terlihat dari antusias peserta di Facebook (2,9K views), YouTube (2,1K views), dan Instagram.  Acara Natal Kunci Taon 2021 kemarin juga turut dihadiri langsung Bupati Minahasa Utara, Joune Ganda, SE. 
Hiburan musik Kolintang dalam acara Natal Kunci Taon 2021
Nova Sumolang selaku Ketua Panitia Acara Natal Kunci Taon Kawanua 2021 dalam sambutannya mengajak dan memberikan pesan kepada seluruh anggota Kerukunan Keluarga Kawanua, “Harapan saya, kita dapat bersatu hati dan bersama-sama saling menopang satu dengan yang lainnya agar langkah kebersamaan yang kita bentuk dapat menjadi kekuatan bagi kita semua dan mampu memberikan manfaat bagi sesama."

Dalam Natal Kunci Taon Kawanua 2021 ini, bertabur penampilan para artis diiringi kolintang, alat musik pukul tradisional minahasa yang dibawakan oleh Pinontoan Bersaudara didukung dengan string session, saxophone, serta beberapa alat-alat musik modern. Diantaranya ada penampilan dari Putri Bilanova, Randy Lapian, dan Ermy Kullit serta dipandu oleh Marthen Kandouw dan Lois Merry Tangel, Putri Pariwisata 2016. 

Para kawanua dari luar negeri sangat mengapresiasi acara #natalkuncitaonkawanua2022 yang menggunakan kolintang sebagai musik pengiring, membuat mereka teringat dan rindu kampung halaman. Tentunya, menjadi harapan kita bersama bahwa Kolintang kelak mendapat pengakuan UNESCO sebagai Warisan Budaya Tak Benda. Salah satu syarat agar Kolintang menjadi Warisan Budaya di tingkat Internasional adalah penggunaan musik kolintang oleh warga masyarakat sebagai kebutuhan sehari-hari.

Kolintang saat ini memang menjadi bagian tak terpisahkan bagi masyarakat Minahasa khususnya yang mayoritas beragama Kristen. Sehingga Kolintang acapkali dilibatkan sebagai musik pengiring acara adat dan keagamaan. Secara nasional, Kolintang bisa menjadi hiburan musik untuk menyambut tamu-tamu kenegaraan loh!

Nah, sebagai penutup mari kita berdoa bersama-sama agar segera ada kabar baik terkait pengakuan UNESCO untuk alat musik Kolintang kebanggaan Indonesia. Saya mengucapkan selamat bagi teman-teman #kawanuabersukacita semoga tahun 2022 dapat dijalani dengan usaha terbaik kita. Dan, untuk yang mau menyaksikan kembali acara Kunci Taon Kawanua 2021 bisa disimak melalui channel YouTube ya!
Share
Tweet
Pin
Share
No Comments

Ayo, siapa coba yang suka ngomel kalau anaknya kabur pas disuruh makan sayur? Hahaha, harap bersabar ya Moms, ini ujian! Padahal, sayur dan buah-buahan mengandung berbagai nutrisi yang diperlukan selama masa pertumbuhan loh.

Alhamdulillahnya sih sejak masa MPAsi, aku tuh tim emak-emak yang rajin ngeblend beraneka sayur dan buah-buahan untuk anakku. Alhasil, anakku sekarang menjadi anak yang gak pilih-pilih makanan. Atau istilahnya picky eater ya, Moms.

Bayangin aja, zamannya MPAsi, aku tuh rajin bikin pure zukini, brokoli, labu kabocha, bayam, pisang, apel, alpukat, wortel. Dan sesekali di mix dengan ati ayam atau ikan untuk lauknya. Tapi, tetap konsultasi dengan dokter anak ya. Biasanya ak memperkenalkan satu jenis pure dulu selama 3 hari agar anak terbiasa dengan rasanya. Kalau anak gak ada gejala sembelit, diare atau alergi, baru deh berani nyoba di mix.

tips mengatasi anak susah makan sayur
Cara Ampuh Menghadapi Anak Yang Susah Makan Sayur

5 Tips Ampuh Mengatasi Si Picky Eater Yang Susah Makan Sayur

Moms, ternyata ada loh cara ampuh mengatasi anak yang susah makan sayur, jangan dimarahi ya nanti justru dia makin menjadi gak suka sayur sampai dewasa loh! Ayo, siapa coba yang pernah ngancam si kecil yang susah banget disuruh makan sayur? Atau jangan-jangan ada parents yang pake cara 'nyogok' makanan or mainan biar si kecil mau makan sayur?

 1. Sajikan sayuran/buah sejak kecil. Nah, trik ini pas banget kaya yang aku contohin di atas ya Moms. Jadi, sedari masa MPAsi, anak sudah dikenalkan dengan rasa sayuran dan buah-buahan. Nah, kalo momen ini sudah terlewati, gada kata terlambat kok Moms, yuk mulai kenalin dan beri contoh kepada si kecil bahwa kita juga makan sayur dan buah-buahan.

2.  Jelaskan manfaat sayur melalui teknik mendongeng. Anak-anak senang sekali mendengar dongeng yang dibacakan orang tuanya. Nah, kita sebagai smart parents bisa banget nih menyelipkan cerita tentang sayuran dan manfaatnya saat memnbacakan dongeng untuk si kecil.

3. Tawarkan beraneka sayuran. Jangan emosi dulu ya Moms, saat anak memuntahkan sayuran yang kita berikan. Kuncinya adalah sabar dan konsisten, tawari berbagai macam sayuran, sampai anak menyukai sayuran favoritnya. Jangan lupa berikan pujian untuk memotivasi si kecil ya.

4. Jadilah contoh yang baik. Tunjukkan bahwa kita sebagai orang tua menikmati makan sayur-sayuran. Ajak si kecil makan sayur bersama. Anak tentunya akan mencontoh perilaku orang tuanya kok lambat laun.

5. Be creative! Nah, smart moms bisa nih membuat kreasi makanan berbahan dasar sayur untuk menarik minat anak makan sayur. Misal, si kecil sangat suka dengan omlet, kita bisa loh menyelipkan beberapa jenis sayuran seperti wortel dan brokoli sebagai campuran omletnya. Nah, special buat smart moms, aku mau share nih resep lezat yang dijamin bakal bikin anak-anak ketagihan makan sayuran.

Resep Lezat Bakwan Caisim Kobe

Siapa sih yang gak suka bakwan? Sebagai orang Indonesia, gorengan bakwan pastinya sudah sangat familiar kan. Nah, kali ini kita bikin resep bakwan yang bahan utamanya caisim atau sawi hijau. Salah satu sayuran yang dijamin gak bakal lagi dihindarin sama anak-anak deh kalo pake resep ini, Moms!

resep bakwan caisim kobe
Resep Bakwan Caisim Kobe

Kobe Tepung Bakwan Kress terbuat dari racikan bumbu alami dan tanpa bahan pengawet untuk membuat aneka variasi perkedel dan bakwan. Tepung Kobe ini tuh diolah dengan teknologi modern sehingga menjamin kerenyahan hasil gorengan kita loh. Dijamin gak kalah kress sama abang tukang gorengan dan pastinya jauh lebih sehat karena dibuat pake cinta ya, Moms!

Rasanya gurih dan gak pahit, jadi pasti anak-anak pasti suka deh. Tekstur Bakwan Caisim Kobe ini garing banget, jadi cocok juga buat dijadiin cemilan untuk si kecil. Tinggal sediain cocolan saos kesukaan si kecil deh, kalo untuk anak-anak yang sudah agak besar bisa divariasikan juga sih dengan BonCabe. Ini namanya Bakwan Next Level!

Manfaat Caisim Bagi Kesehatan

Caisim memiliki berbagai kandungan gizi yang sangat bermanfaat bagi kesehatan, terutama untuk si kecil, mulai dari Vitamin A, Vitamin B-6, Vitamin C, Magnesium, Kalium , Sodium dan serat. Apalagi kalo diolah jadi Bakwan Caisim Kobe, bisa-bisa ini jadi menu favorit baru si kecil loh.

  • Mencegah obesitas dan diabetes. Memang sih anak yang gemuk itu sungguh menggemoykan ya, tapi jangan sampai obesitas ah Moms. Caisim bisa mengurangi penumpukan kolesterol jahat, bebas lemak, dan baik untuk yang mengalami kelebihan berat badan.
  • Mencegah penyakit jantung. Kandungan Beta karoten dan glucosinolate dalam Caisim ternyata bisa mencegah penyakit kardiovaskular loh!
  • Mencegah kanker. Caisim mengandung antioksidan dan zat katalase yang jika dimasak akan menghasilkan molekul bioaktif yang dapat mencegah sel kanker. Wow, harus rajin makan Caisim nih.
  • Mencegah penyakit asma dan Alzheimer. Kandungan asam sinamat pada Caisim berfungsi untuk anti peradangan dan mencegah kerusakan sel di otak.
Nah, sekarang sudah punya jurus ampuh kan untuk mengatasi anak yang susah makan sayur? Selamat mencoba ya, Moms! 

Share
Tweet
Pin
Share
50 Comments
Older Posts

Social Media Agency

  • Social Media Agency

About me

About Me

Shyntako itu seorang Cancerian garis keras. Dari dulu selalu mimpi untuk bisa jadi penulis dan terhantui banget sama pesan mantan atasan di kantor lama saya yang bilang, "Sebelum mati, buatlah 1 buku." Suka banget fotografi dan hobi ngulik desain untuk konten, post atau feed yang paripurna. Oh, yeah I'm a perfectionista, do you have problems with that darling?

Follow Us

  • facebook
  • twitter
  • instagram
  • Google
  • youtube

Categories

  • Yo Ayo Asuransi (3)
  • Yo Ayo Beauty (5)
  • Yo Ayo Financial (7)
  • Yo Ayo Fintech (4)
  • Yo Ayo Health (10)
  • Yo Ayo Investasi (3)
  • Yo Ayo Kuliner (3)
  • Yo Ayo Lifestyle (36)
  • Yo Ayo Parenting (5)
  • Yo Ayo Property (2)
  • Yo Ayo Skincare (1)
  • Yo Ayo Tekno (2)
  • Yo Ayo Tips (7)
  • Yo Ayo Travelling (6)

recent posts

Sponsor

Facebook

Blog Archive

  • November 2022 (1)
  • June 2022 (1)
  • January 2022 (2)
  • October 2021 (1)
  • August 2021 (1)
  • June 2021 (1)
  • May 2021 (1)
  • March 2021 (1)
  • February 2021 (2)
  • December 2020 (2)
  • November 2020 (1)
  • October 2020 (4)
  • September 2020 (4)
  • August 2020 (2)
  • July 2020 (4)
  • June 2020 (1)
  • May 2020 (3)
  • March 2020 (3)
  • February 2020 (3)
  • January 2020 (9)
  • December 2019 (10)
  • November 2019 (1)

Blogger Perempuan Network

Blogger Perempuan

Blogger Crony Community

Blogger Crony Community

KEB

KEB

Komunitas ISB

Komunitas ISB

Intellifluence Blogger

Intellifluence Trusted Blogger

Komunitas Sahabat Blogger

komunitas sahabat blogger

Indonesian Hijab Blogger

Indonesian Hijab Blogger

Created with by ThemeXpose